Selasa, 14 November 2017

Contoh Surat Lamaran Kerja Yang Profesional

Dalam melamar pekerjaan, surat lamaran kerja sangat diperlukan oleh perusahaan sebagai langkah penting untuk proses perekrutan karyawan. Pada umumnya pihak dari perusahaan memposisikan surat lamaran pekerjaan sebagai salah satu aspek penilaian awal untuk menyamakan posisi pekerjaan yang kosong dengan si pelamar kerja dan jika dinilai memenuhi dalam kursi kosong itu maka akan dijelaskan langkah selanjutnya. Agar dapat diterima di tempat kerja yang anda inginkan, simaklah beberapa bahasan ini yang akan lebih fokus pada bahasan contoh surat lamaran kerja yang baik.

Pada umumnya bagian-bagian surat lamaran kerja yang baik terdiri dari tiga bagian surat, yaitu bagian pembuka, bagian isi, dan bagian penutup. Bagian pembuka berisi tentang asal sumber pelamar mendapatkan informasi lowongan tersebut, misalnya dari surat kabar harian, iklan di TV, maupun di radio. 

Bagian isi atau disebut juga bagian uraian, merupakan bagian yang menerangkan bahwa pelamar memenuhi syarat yang dibutuhkan instansi dan memberikan informasi yang berkaitan dengan identitas pelamar secara lengkap, serta life skill yang dimiliki sebagai penunjang dalam lamaran tersebut. Dan bagian penutup menjelaskan tentang harapan dari pelamar mengenai respon dari instansi dan proses selanjutnya yang akan dilakukan serta ucapan terima kasih oleh pelamar.

Nah, langsung saja berikut ini contoh surat lamaran kerja yang profesional yang dapat Anda jadikan sebagai masukan terkait persiapan untuk membuat surat lamaran kerja Anda.


Contoh Surat Lamaran Kerja Yang Bagus


Cirebon, 02 Januari 2016
Kepada
Yth. Bapak/Ibu Pimpinan Paradiso
Jl. Mundu 25, Kelurahan Mundu
Cirebon

Hal : Lamaran Pekerjaan

Dengan hormat,

Yang bertandatangan di bawah ini:
Nama                 : Darone 88
Tempat, Tanggal Lahir       : Cirebon, 16-April-1990
Usia               : 21 tahun
Pendidikan Terakhir     : SMKN 1 CIREEBON 
  Mahasiswa STMIK AMIKOM (AKTIF) 
Alamat Asal : Kelurahan Gede Bage, Kota Cirebon
Domisili   : Jl.Perjuangan, No. 1 Sunyaragi Cirebon
Telepon           : 08522703xxxxx

Berdasarkan Info Kerja yang dimuat di Website dan Informasi di Koran Mingguan, saya bermaksud mengajukan lamaran kerja pada perusahaan yang Bapak/Ibu pimpin untuk menempati posisi sebagai karyawan. Dengan bekal kemampuan yang saya miliki diantaranya mampu mengoperasikan komputer,Teknisi Komputer, Troubleshooting Hardware,Instalasi Hardware dan Software, Microsoft Word,Exel dan lain-lain. Saya dapat bekerja keras, rajin dan jujur, dapat bekerja secara mandiri maupun tim.

Sebagai bahan pertimbangan, saya lampirkan beberapa berkas sebagai berikut:

1.  Foto Copy Ijazah terakhir
2.  Daftar Riwayat Hidup
3.  Foto Copy KTP
4.  Foto ukuran 3 x 4 = 2 lembar
5.  Sertifikat Ketrampilan Khusus

Demikian surat permohonan pekerjaan ini saya buat dengan sebenar-benarnya. Besar harapan saya untuk dapat diterima di perusahaan yang Bapak / Ibu pimpin. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,



Nama Anda

Contoh Surat Lamaran Kerja Bahasa Inggris


Bandung, October 12th 2016

Attention To:
Mr. Endro Anugrah
Resources Manager of PT. Segar Alam Abadi
Jalan Suka Asem 5 Raya No. 40B
Kota Bandung

Dear Mr. Endro Anugrah,

I have read from your advertisement at on Harian Anak Bangsa, October 10, 2016 that your company is looking for employees to hold some position. Based on the advertisement, I am interested in applying application for Engineer position according with my background educational as Engineering Physics.

My name is Alexander Suwiryo, I am twenty three years old. I have graduated from Engineering Physics Department Universitas Negeri Indonesia Cerdas on April 2015 with GPA 3.50 of 4.00. My specialization in Engineering Physics is Instrumentation and Control specialist. I consider myself that I have qualifications as you want. I have good motivation for progress and growing, eager to learn, and can work with a team (team work) or by myself. Beside that I posses adequate computer skill and have good command in English (spoken and written).

I have over one year experience as an Engineer with PT. Mikael Universal Company and have experience of a wide variety of pattern techniques. My computer skills are very good, and I have an excellent record as a reliable, productive employee.
I am looking for new challenges and the position of Engineer Staff at your company sounds the perfect opportunity. Your organization has an enviable record innovation in industrial world, and an excellent reputation as an employer, making the position even more attractive.

For your consideration, I enclose here with:


  • Curiculum Vitae (CV)
  • KTP
  • Certificate Bachelor (S1) and transcripts that have been legalized
  • Copy of the certificate (Result Scan)


I would gladly welcome an opportunity to have an interview with you at your convenience. I hope my skills can be one of your company’s assets. I am looking forward to hearing from you in the near future. Thank you for your consideration and attention.

Yours sincerely,

[signature]

Alexander Suwiryo

Nah itulah contoh surat lamaran kerja dalam bahasa Inggris dan juga surat lamaran kerja dalam bahasa Indonesia pada umumnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar